Kenapa Pakai Sweater Tanggal 3 Desember 2022 yang Viral TikTok, Ada Apa? Ini Artinya, karena Hari Boyfriend?

BENTENGSUMBAR.COM - Saat ini banyak yang cari 3 Desember sweater, ada apa di tanggal 3 Desember Sweater, tanggal 3 Desember sweater artinya, dan kenapa sweater viral di TikTok.

Ketahui kenapa pakai sweater tanggal 3 Desember 2022 yang viral di TikTok, ada apa? Berikut penjelasan dan artinya memakai sweater di 3 Desember.

Hingga kini di media sosial TikTok, ramai dibicarakan soal kenapa 3 Desember harus memakai sweater. Padahal tren ini sudah viral selama beberapa hari.

Adapun mulanya yang membuat banyak yang penasaran soal ini, yakni dikarenakan terdapat beberapa content creator TikTok yang menyarankan agar 3 Desember memakai sweater.

Hal itu pun diikuti banyak content creator lain yang bertanya-tanya, kenapa tanggal 3 Desember harus memakai sweater. Terlebih hal ini dikaitkan dengan pasangan.

Tren 3 Desember memakai sweater ini adalah tren baru, meski sebelumnya pernah diunggah di TikTok namun tidak seviral sekarang.

Soal memakai sweater ini, akun zzlbla salah satu yang tercepat mengunggah video dengan mengenakan sweater warna pink. Ia pun menyinggung soal hal ramai di tanggal 3 Desember.

"Apa sih rame-rame, 3 Desember barter sweater segala. Awas aja pada pamer sweater ayang segala," unggahnya pada Selasa lalu.

"Btw kamu mau yang mana? Warna apa? Mau pinjem? Gausa pinjem, ambil aja buat kamu semua," imbuhnya.

Tak cuma itu, akun urd3vano juga menyinggung soal 3 Desember dan sweater. Sebab dia juga bingung, kenapa tanggal 3 Desember harus tukeran sweater dengan pasangan.

Unggahan urd3vano pun ramai dibalas oleh rekan-rekannya. Banyak yang bingung soal ada apa dengan 3 Desember karena menyinggung soal sweater.

"memperingati opo sakjane," tanya Ipan.

"mempringati hari kademen dadi sileh silehan sweater," jawab urd3vano.

Lantas, ada apa dengan 3 Desember?

Berdasar penelusuran Berita DIY, ternyata tanggal 3 Desember bukan merupakan peringatan Hari Sweater, namun hanya potongan sebuah lagu.

Rupanya sweater itu merupakan salah satu kata dalam lirik lagu Heather yang dibawakan Conan Grey, yang mana bercerita soal pasangan.

Berikut potongan lagu tersebut.

"I still remember the third of December, me in your sweater."

"Aku masih ingat tanggal 3 Desember, aku di sweatermu."

Demikian penjelasan kenapa pakai sweater tanggal 3 Desember 2022 yang viral di TikTok, ada apa? Berikut penjelasan dan artinya memakai sweater di 3 Desember. 

Sumber: Berita DIY

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »