DPD BAPERA Jawa Tengah dan Kabupaten Grobogan Turun Membantu Korban Banjir Bandang

BENTENGSUMBAR.COM – Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) tidak henti hentinya tebar kebaikan. 

Kali ini bencana banjir bandang bak petir disiang bolong yang mana DPD BAPERA  Provinsi Jawa Tengah dan Kabupaten Grobogan Turun membantu korban banjir di Desa lemah Putih, Kecamatan Brati, Kabupaten Grobogan, Jawa tengah, pada Minggu, (8/1).

Bantuan yang diberikan berupa sembako dan beberapa alat kebutuhan yang diperlukan oleh para korban banjir bandang tersebut.

Bencana banjir ini bukan hanya menimpa grobogan saja akan tetapi Kota Semarang, Demak, Kudus, Pati dan Kota Pekalongan.

Menurut Informasi yang kami himpun dari berbagai media penyebab banjir dikarenakan tanggul Jebol di perumahan Dinar Indah, Tembalang, Semarang. Panjang Tanggul yang diperkirakan mencapai 20 Meter.

Plt Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu mengatakan, Kurang lebih ada 37 kepala Keluarga dan 147 warga yang terdampak banjir bandang di awal tahun 2023 ini yang menyebabkan 2 orang tewas.

Salah satunya bernama Agus Purbantoro (50), warga RT 6 RW 26, Perumahan Dinar Indah. 

Dia adalah warga berkebutuhan khusus yang sedang sendiri berada dirumah. 

Satu korban tewas lainnya bernama Zenuri (38), warga Rowosari RT 2 RW 3.

Berdasarkan keterangan dari PMI, korban mengalami henti napas dan sempat diberi pertolongan pertama dengan resusitasi jantung paru (RJP) dan kembali sadar.

Korban banjir bandang Semarang tersebut kemudian sempat dibawa ke RSUD Wongso Negoro. Namun, nyawa korban tidak tertolong. (ASW)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »