Sadis! Walau Sudah Minta Maaf Sampai Nangis? Pengendara Motor Ini Tetap Pukul Pemuda hingga Kejang-Kejang, Pelaku Dicari Polisi...

BENTENGSUMBAR.COM  - Seorang pengendara motor melakukan penganiayaan kepada pemuda setelah bersenggolan di jalan.

Pemuda tersebut bahkan sampai kejang karena aksi tersebut.

Dilihat dari akun Instagram @InfoJawaBarat, diduga pemuda tersebut menyenggol pengendara motor yang diduga bapak-bapak. 

Pemuda itu pun meminta maaf atas kesalahan yang dilakukannya.

Tetapi bapak-bapak tersebut terlihat tidak terima dengan sikap pemuda tersebut.

Padahal anak tersebut sampai menangis agar dimaafkan oleh bapak tersebut.

Bapak tersebut lantas melakukan pemukulan kepada pemuda itu. 

Karena aksi pemukulan itu, pemuda tersebut sampai kejang-kejang.

Warga yang melihat peristiwa itu kemudian mendatangi lokasi untuk melerai pertikaian tersebut. 

Namun bapak tersebut seperti masih tidak terima hingga menjambak rambut pemuda yang tengah kejang-kejang.

Video yang viral ini lantas direspon oleh Polres Cimahi.

Disebutkan Polres Cimahi tengah memburu bapak-bapak tersebut.

"Sedang ditelusuri oleh polres cimahi bang,td kapolres nya langsung gercep," ucap @evilxxx.

"udah kejang masih diancem mau dibunuh, tega bener... Emang hrsnya tuh kalo ngadepin orang sok jago begitu hrsnya dilawan dulu, krn kalo kitanya takut minta maaf malah makin besar kepala dia," papar @azizxxx.

Sumber: Suara

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »