Jokowi Temui Dosen Pembimbing Akademiknya, Netizen Riuh, Roy Suryo Jadi Sasaran

Jokowi Temui Dosen Pembimbing Akademiknya, Netizen Riuh, Roy Suryo Jadi Sasaran
Jokowi bersilaturahmi ke kediaman Ir. Kasmudjo (75) dosen pembimbing akademiknya saat masih kuliah di Fakultas Kehutanan, Universitas Gajah Mada (UGM).
BENTENGSUMBAR.COM
- Kasus dugaan ijazah paslu yang ditudingkan segenap pihak ke Presiden RI ke 7, Joko Widodo atau Jokowi terus menjadi perhatian publik.

Meski kasus ini sudah masuk ke ranah hukum, publik tetap saja tidak sabaran menunggu hasil akhirnya.

Selain menempuh jalur hukum, Jokowi pun berusaha membantah tudingan "para pembencinya" dengan cara elegan.

Seperti kali ini, Jokowi bersilaturahmi ke kediaman Ir. Kasmudjo (75) dosen pembimbing akademiknya saat masih kuliah di Fakultas Kehutanan, Universitas Gajah Mada (UGM).

Kunjungan Jokowi itu diketahui dari unggahannya di platform media sosial miliknya seperti dilihat Selasa (13/5).

Hari ini, saya berkunjung untuk bersilaturahmi dengan Dosen Pembimbing Akademik saat kuliah di Fakultas Kehutanan UGM, Bapak Ir. Kasmudjo. Di usia 75 tahun, beliau masih sehat dan penuh semangat. Semoga Allah SWT senantiasa memberi kesehatan dan kekuatan kepada beliau.” *** tulis Jokowi dalam unggahnya di Facebook.

Kunjungan silahturahmi Jokowi di mantan dosen pembimbing akademiknya itu sontak membuat netizen ramai membincangkannya.

Video ini mengandung kejang kejang untuk Pengikut Roy Suryo, Rismon S dan Tifa!!” *** tulis akun @ Oscar Pangaribuan

Bukti yang mana lagi yg kamu dustakan. Wahai Roy s. Cs,” *** tulis akun lainnya.

Yang penting ijazah Bapak Asli pak….jangan gundah pak. Sabar dan nanti tunjukan keasliannya…” timpal akun Facebook lainnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »