Wako Pariaman Buka Kegiatan Gerakan Pengendalian Penyakit Prioritas

Wako Pariaman Buka Kegiatan Gerakan Pengendalian Penyakit Prioritas
Pemerintah Kota Pariaman melalui Dinas Kesehatan Kota Pariaman menggelar acara senam bersama dan edukasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas).
BENTENGSUMBAR.COM
–  Pemerintah Kota Pariaman melalui Dinas Kesehatan Kota Pariaman menggelar acara senam bersama dan edukasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas).

Kegiatan itu berupa Gerakan Pengendalian Penyakit Prioritas, sekaligus pembukaan bazar dalam rangka memeriahkan Pesona Budaya Hoyak Tabuik Piaman 2025 di bulan Muharram 1447 H.

Tujuannya untuk meningkatkan pengetahuan dan derajat kesehatan masyarakat serta menekan angka kesakitan akibat penyakit menular dan tidak menular.

Acara yang dilaksanakan di depan galeri Dekranasda Pantai Muaro Pariaman, Jumat (4/7/2025).

Kegiatan itu didahului dengan kegiatan senam dan makan buah bersama.

Kegiatan dibuka  Wali Kota Pariaman Yota Balad, didampingi oleh Ketua TP PKK Kota Pariaman Ny. Yosneli Balad dan Ketua GOW Kota Pariaman Ny. Dina Mulyadi.

Menurut Yota Balad, Gerakan Pengendalian Penyakit Prioritas adalah sebagai upaya promotif dan preventif kepada masyarakat Kota Pariaman, yang melibatkan lintas program dan lintas sektor terkait sebagai unsur penting dalam upaya pencegahan dan pengendalian penyakit.

“Saya melihat saat ini penyakit yang sudah sangat kronis sekali daripada penyakit prioritas yang mesti diobati adalah penyakit "mental" di kalangan PNS, CPNS dan PPPK, karena sebagai pelayan masyarakat Kota Pariaman," ujarnya.

"Harusnya kita memberikan contoh yang baik kepada mayarakat, dengan cara mengikuti kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Pariaman dan tidak hanya bersifat seremonial saja,” ujar Yota Balad.(R/at)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »