Wawako Maigus Nasir: Ini adalah Ajang untuk Menemukan Bibit Unggul

Wawako Maigus Nasir: Ini adalah Ajang untuk Menemukan Bibit Unggul
Turnamen Sepakbola Piala Wali Kota Padang U-17 Tahun 2025 yang resmi dibuka Wawako Maigus Nasir, di Lapangan Kompak FC, Kelurahan Batipuh Panjang, Kecamatan Koto Tangah.
BENTENGSUMBAR.COM
- Program Padang Balomba, salah satu aktivasi dari Program Unggulan (Progul) Padang Juara, kembali menghadirkan ruang kompetisi positif bagi generasi muda Kota Padang. 

Kali ini melalui Turnamen Sepakbola Piala Wali Kota Padang U-17 Tahun 2025 yang resmi dibuka Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, di Lapangan Kompak FC, Kelurahan Batipuh Panjang, Kecamatan Koto Tangah, Jumat (14/11/2025).

Maigus Nasir menegaskan bahwa turnamen ini merupakan bukti bahwa Padang Balomba semakin mengakar di tengah masyarakat dan mampu menghidupkan kembali budaya kompetisi melalui kegiatan olahraga.

“Alhamdulillah, hari ini kita melihat animo luar biasa dari generasi muda. Mereka saling berlomba secara sehat, menjunjung sportivitas, dan menunjukkan bakat terbaik di cabang sepakbola. Kami sangat mengapresiasi terselenggaranya turnamen ini berkat kolaborasi KONI Kota Padang dan dukungan Pokir Anggota DPRD Kota Padang, Bapak Rustam Efendi,” ujar Maigus.

Wawako menambahkan bahwa kompetisi ini bukan sekadar pertandingan, tetapi bagian dari proses pembinaan atlet muda secara berkelanjutan. Ia berharap turnamen tersebut dapat melahirkan semakin banyak talenta pesepakbola lokal yang mampu mengharumkan nama Kota Padang di level provinsi, nasional, bahkan internasional.

“Ini adalah ajang untuk menemukan bibit unggul yang kelak memperkuat Kota Padang di berbagai kejuaraan. Pemerintah Kota Padang berkomitmen untuk terus menghadirkan ruang ekspresi bagi generasi muda agar tumbuh menjadi generasi emas,” tambahnya.

Sementara itu, Anggota DPRD Kota Padang sekaligus Manager Kompak FC, Rustam Efendi, menyampaikan bahwa turnamen ini merupakan wujud sinergi antara pemerintah, KONI, dan masyarakat dalam memajukan olahraga di Kota Padang.

“Kami ingin memastikan pembinaan usia dini dan remaja berjalan konsisten. Melalui turnamen U-17 ini, klub-klub lokal dapat berkompetisi secara sehat, terarah, dan berkesinambungan. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat berlangsung setiap tahun agar pembinaan terus berkelanjutan,” kata Rustam.

Ia menambahkan, Turnamen Piala Wali Kota Padang U-17 ini diikuti delapan klub sepakbola dari berbagai wilayah di Kota Padang. Seluruh tim akan bertanding dalam sistem kompetisi penuh pada 14-19 November 2025.

"Panitia menyediakan hadiah berupa uang pembinaan bagi klub maupun pemain berprestasi. Juara pertama akan menerima Rp8 juta, juara kedua Rp6 juta, dan juara ketiga Rp4 juta. Selain itu, klub fair play mendapatkan Rp1 juta, untuk top skor dan pemain terbaik masing-masing sebesar Rp750 ribu," tandasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »