| Pakar telematika sekaligus tersangka tuduhan ijazah palsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi), Roy Suryo, mengaku dihubungi Eggi Sudjana setelah ia tidak lagi ditetapkan sebagai tersangka buntut terbitnya Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3). (Kolase Foto). |
Eggi menghubungi Roy Suryo melalui WhatsApp dengan memberi semangat untuk mengungkap keaslian ijazah Jokowi.
Roy pun mengaku hanya membalas pesan dari Eggi dengan mengirimkan emoji senyum.
"(Eggi mengirim pesan ke Roy Suryo) Selamat berjuang brother Roy, salam kawan-kawan. Ini saya anggap lucu-lucuan saja dan balas dengan senyum saja," kata Roy dikutip dari YouTube Forum Keadilan TV, Sabtu (17/1/2026).
Roy beralasan tak terlalu menanggapi pesan dari Eggi karena khawatir dipersepsikan macam-macam oleh pihak tertentu.
"Makannya saya cuma balas dengan (emoji) senyum saja. Sudah cukuplah itu bagi saya," katanya.
Roy menduga pesan dari Eggi merupakan ejekan baginya setelah dirinya sempat menuding Eggi merupakan pecundang setelah bertemu dengan Jokowi.
Diketahui, Eggi memang sempat bertemu dengan Jokowi di Solo, Jawa Tengah, Kamis (8/1/2026).
Pertemuan itu dilakukan Eggi bersama dengan Damai Hari Lubis yang juga tidak lagi berstatus sebagai tersangka tuduhan ijazah palsu Jokowi setelah menerima SP3.
"Saya pernah beberapa waktu yang lalu, itu mengirimkan WA juga ke Bang Eggi, khusus (pesannya berisi) pecundang atau pejuang," tuturnya.
Roy menilai diterimanya SP3 oleh Eggi maupun Damai karena mereka takut untuk menghadapi kasus ini.
Dia pun mengibaratkan Eggi serta Damai seperti nahkoda yang melarikan diri ketika kapal yang dinahkodainya ada masalah dan akan tenggelam.
"Saya menganggap Bang Eggi Sudjana dan Bang Damai Hari Lubis mungkin ibaratnya kalau ada nahkoda, seharusnya kapalnya mau tenggelam, tiba-tiba nahkodanya malah melarikan diri."
"Ya kita nggak akan malah ikut melarikan diri. Kita akan upayakan untuk tetap bisa berlayar sampai tujuan dan kita tetap kompak," jelasnya.
Di sisi lain, Roy Suryo mengaku tidak takut ketika strategi terkait persidangan mendatang akan dibocorkan oleh Eggi maupun Damai setelah mereka tidak lagi menjadi tersangka.
Sebagai informasi, ada dua klaster dalam kasus tuduhan ijazah palsu Jokowi ini di mana Roy Suryo berada di klaster kedua bersama dengan Rismon Sianipar dan Tifauzia Tyassuma.
Sementara di klaster pertama tinggal Kurnia Tri Rohyani, Rustam Effendi, dan Rizal Fadillah setelah Eggi dan Damai tak lagi jadi tersangka.
Adapun berkas di klaster kedua telah dilimpahkan Polda Metro Jaya ke kejaksaan beberapa waktu lalu.
Kembali lagi ke Roy Suryo, dia menegaskan tidak khawatir karena seluruh tersangka dalam kasus ini didampingi oleh pengacara yang berbeda-beda.
"Artinya banyak hal yang tidak kami sampaikan secara terbuka untuk ke dalam. Karena saya tahu itu, strategi-strategi gak saya laporkan," ujarnya. (*)
Sumber: Tribunnews.com
Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »
Next Post »