Jaksa: Novanto Ngaku Diare 20 Kali, tapi Cuma 2 Kali ke Toilet

Jaksa: Novanto Ngaku Diare 20 Kali, tapi Cuma 2 Kali ke Toilet
BENTENGSUMBAR. COM - Setya Novanto mengeluh sakit sebelum menjalani sidang perdana kasus e-KTP. Dia bahkan mengaku sakit diare, tapi diketahui masih bisa tidur nyenyak.

Ketua majelis hakim Yanto terus menanyakan kondisi Novanto. Namun terdakwa kasus korupsi e-KTP ini tidak menjawab.

Hakim Yanto lalu bertanya kepada jaksa Irene Putri mengenai hal ini. Jaksa menyebut kondisi Novanto sehat dan telah dipastikan oleh dokter.

"Kami sudah konsultasi dengan dokter dan dokter yang memeriksa menyampaikan kondisi terdakwa dalam keadaan sehat dan layak untuk bersidang," ujar Irene di Pengadilan Negeri Tipikor, Rabu, 13 Desember 2017.

Saat diperiksa dokter, kata Irene, Novanto mengeluh sakit diare. Namun kondisi mantan Ketua DPR itu dengan pengakuannya tidak konsisten.

"Keluhan kepada dr Zul, yang bersangkutan mengaku diare 20 kali. Tapi laporan pengawal di tahanan, yang bersangkutan hanya dua kali ke toilet, yaitu pukul 23.00 WIB dan 02.30 WIB," sebut Irene.

Dari laporan pengawal di Rutan KPK, Novanto diketahui bisa tidur nyenyak. Jaksa meminta agar persidangan tetap dilanjutkan.

"Kami juga menerima laporan, terdakwa tidur cukup nyenyak dari pukul 20.00 WIB malam sampai 05.00 WIB pagi. Kami meminta sidang tetap dilanjutkan," terang jaksa Irene. 

(Sumber: detik.com)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »