PWI Asahan Belajar ke PWI Sumbar

PWI Cabang Sumatera Barat menerima kunjungan PWI Cabang Asahan
BentengSumbar.com--- Sebanyak 11 orang anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Cabang Kabupaten Asahan mengunjungi PWI Cabang Sumatera Barat.

Kegiatan tersebut dalam rangka tour jurnalistik yang merupakan bagian kegiatan PWI Cabang Kabupaten Asahan. Kunjungan tersebut dipimpin Ketua PWI Cabang Kabupaten Asahan Awaluddin. Rombongan diterima oleh Sekretaris PWI Sumatera Barat Eko Yance Edrie, dan segenap pengurus lainnya.

Ketua PWI Cabang Kabupaten Asahan Awaluddin mengatakan, kunjungan tersebut bertujuan untuk saling berbagi informasi tentang dunia jurnalistik dan beberapa kegiatan usaha untuk menunjang kesejahteraan anggota, seperti tata kelola koperasi PWI.

"Kunjungan ini sangat bermanfaat bagi kami, karena dapat menimba ilmu mengenai tata kelola organisasi dan koperasi PWI," ujar Awaluddin.

Eko Yance, mengatakan, selaku tuan rumah, PWI Cabang Sumatera Barat berterima kasih atas kunjungan PWI Cabang Kabupaten Asahan. "Saling berbagi informasi antar anggota PWI itu penting, tak hanya berbagai informasi berita, tetapi juga pengelolaan organisasi dan lainnya," ujarnya. (BY)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »