Stadion HAS Siap Digunakan SPFC

Stadion HAS Siap Digunakan SPFC
GOR H Agus Salim, Padang. 
BENTENGSUMBAR.COM, PADANG --- Lolosnya klub Semen Padang FC (SPFC) ke babak semiifinal Piala Jenderal Sudirman (PJS) membawa angin segar bagi pecinta sepakbola di Sumatera Barat. Pasalnya, pegila bola di Sumbar akan dapat menyaksikan langsung pertandingan antara SPFC melawan Pusam Borneo pada 16 Januari 2016 nanti.

Sistem ‘home and away’ yang digunakan pada fase semifinal ini membuat SPFC mesti mempersiapkan kandangnya, stadion H. Agus Salim (HAS) Padang. Lama tak digunakan untuk menghelat laga sepakbola, Stadion HAS diperancak agar dapat melangsungkan pertandingan tersebut.

Walikota Padang H. Mahyeldi Dt Marajo mengatakan, pembenahan stadion HAS dilakukan untuk menyambut laga semifinal PJS tersebut. Hingga kini pengerjaan terus digenjot.

“Stadion H. Agus Salim siap digunakan dan sebelum semifinal semuanya selesai,” katanya, kemarin.

Mahyeldi cukup bangga atas perjuangan SPFC di turnamen PJS. Tampil sebagai ‘underdog’ justru akhirnya mampu melenggang ke babak semifinal. Keberhasilan ini membuat bangga warga Sumatera Barat.

“Masyarakat rindu dengan pertandingan sepakbola profesional. Sudah cukup lama tak dapat disaksikan di stadion HAS, kita akan siapkan stadion,” tukasnya.

Direktur Teknik SPFC Asdian mengatakan cukup berharap stadion HAS dapat digunakan untuk laga kandang SPFC. Menurutnya, dengan siapnya stadion akan dapat mengobati dahaga pecandu sepakbola.

“Bermain di depan pendukung sendiri tentu akan menambah semangat para pemain,” ujarnya.

SPFC akan melakoni laga kandangnya pada 16 Januari nanti. Ini setelah melawat ke kandang Pusam Borneo pada 10 Januari. Dalam perbaikan stadion HAS, SPFC akan membantu biaya perbaikan tersebut. (Charlie)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »