Hayono Isman Kukuhkan FORMI Sumatera Barat

Hayono Isman Kukuhkan FORMI Sumatera Barat
BENTENGSUMBAR. COM - Ketua Umum FORMI Nasional Hayono Isman, didampingi Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit, Minggu, 14 Januari 2018 mengukuhkan Pengurus FORMI Sumbar periode 2018-2022 di lapangan parkir barat GOR Agus Salim, Kota Padang. 

Suasana pengukuhan FORMI Sumbar yang diketuai Drs. H. Aristo Munandar berlangsung meriah dan riang gembira, karena hampir seribuan warga Kota Padang ikut dalam senam kebugaran. Hadir dalam acara ini Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit, Ketua KONI Sumbar Syaiful dan Walikota Padang Mahyeldi.

Ketua Umum FORMI Nasional Hayono Isman mengatakan, keberadaan FORMI adalah mewadahi olahraga reakreasi, olahraga kesehatan kebugaran dan olahraga tradisional. Seluruh olahraga itu tumbuh dan hidup di masyarakat, dan sisi inilah yang harus dibina oleh FORMI. Dalam pengembangannya nanti FORMI dibentuk hingga ke kabupaten dan kota. 

Dikatakan Hayono Isman, FORMI bersinergi dan membantu program pemerintah daerah dalam upaya menggelorakan masyarakat yang sehat dan bugar. Dengan kebugaran dapat meningkatkan produktifitas masyarakat, yang ujungnya adalah kesejahteraan.

Harapan Hayono Isman bak gayung bersambut. Wakil Gubernur Sumbar Drs. Nasrul Abit menyatakan siap bersama-sama FORMI untuk mewujudkan masyarakat Sumbar yang sehat dan bugar. "Apalagi  di FORMI ini berasal dari berbagai latar belakang suku, agama dan partai. Mari kita bersatu untuk tujuan yang baik, yaitu sehat dan bugar," ajak Nasrul Abit. 

Selain itu, lewat FORMI kata Nasrul Abit bisa memperkuat ketahanan budaya dalam membentengi masyarakat kita dari serangan budaya luar. FORMI yang lintas kelompok ini diharapkan menjadi motor untuk mendorong kesehatan masyarakat, perkuatan budaya dan pariwisata. 

Pengurus FORMI Sumbar periode 2018-2022 diketuai Drs. Aristo Munandar yang sehari-hari Anggota DPRD Sumbar, dengan wakil-wakil ketua H. Wilson Hasan, SH., Drs. Amin Leo dan H. Hidayat,SH.,MH. Untuk Sekretaris Drs. HS Yanuar dengan wakil-wakil sekretaris Marlina Suswati dan H. Erial M. Syah. Bendahara Ir. Cori Saidan dengan wakil Ir. Nurfitri.

Untuk bidang organisasi Drs.Ahmad Radhi, Nasirman Chan dan Erdi Djanur. Bidang Pemberdayaan Rafli Efendi dan Della Handayani. Bidang perencanaan Hendrinal dan Ramayati. Bidang Pengembangan Usaha Darmizon danMegarina. Bidang Promosi dan Media Jasman Rizal, Gusfen Khairul dan Dasmir.

Selain itu ada Komisi Olahraga Tradisional H. Endrizal,SE. bersama Roy Gambo, Jon Chaniago, Eti Karel. Pada Komisi Olahraga Kesehatan Rasydi Sumetri, Lynda Djanas, Zuriwati dan Hendri Wandi. Komisi Olahraga Petualangan Drs. Iswandi Muchtar, Tomi Rhoimindharu, Harry Algamar dan Esneti.

Kepengurusan FORMI Sumatera Barat ini dilengkapi dengan Dewan Kehormatan yang terdiri dari Armen Remon, Hj. Deetje Farida Djanas, Hasraf Sani, Armeyn An dan Yusman Kasim. Untuk Dewan Pakar FORMI terdiri dari DR. Yanuar Kiram, Drs. Nasir Ahmad, Drs. Khairul, Zainal Ibrahim, Hervan Bahar, Heryanto Rustam dan Andar Neri.

Menurut Ketua FORMI Sumbar Aristo Munandar yang didampingi Ketua Bidang Humas Jasman Rizal, dalam mengembangkan FORMI di Sumatera Barat akan dilakukan pembentukan FORMI di kabupaten/kota. Sehingga ada wadah yang resmi untuk olahraga rekreasi dalam meningkatkan derajat sehat dan kebugaran jasmani masyarakat.

Editor: Zamri Yahya
Laporan: Jasman Rizal

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »