"Saya Harus Ketemu, Tidak Bisa Tidak, karena Saya 'Ngidam' Pak Jokowi"

"Saya Harus Ketemu, Tidak Bisa Tidak, karena Saya 'Ngidam' Pak Jokowi"
BENTENGSUMBAR. COM - Presiden RI joko widodo ( Jokowi) menghadiri perayaan Natal Oikumene di Plasa Kolam Makale, Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Minggu, 23 Desember 2018 siang.

Kedatangan Jokowi disambut ratusan warga dengan melakukan tarian kolosal etnis Toraja.

Kehadiran Jokowi di Tana Toraja menjadi magnet bagi warga. Bahkan, salah seorang ibu bernama Enjel Patiku mengaku ngidam melihat Jokowi. Ia rela menunggu dan menerobos masuk ke dalam area kegiatan demi mengambil foto Jokowi dan melihat langsung.

“Pokoknya saya harus ketemu, tidak bisa tidak, karena saya ngidam Pak Jokowi, saya ini menunggu sejak subuh tadi,” kata Enjel, Minggu, 23 Desember 2018.

Enjel mengaku sudah mengidolakan Jokowi sejak mantan Gubernur DKI Jakarta itu menjabat Wali Kota Solo.

“Memang idolaku dari dulu sejak jadi Wali Kota Solo hingga jadi calon presiden dan hingga jadi presiden saat ini. Jadi syukurlah saya puas bisa melihat langsung dan mengambil foto. Jadi suami saya tak perlu repot mencarikan foto Jokowi lagi,” kata dia.

Dalam acara penyambutan presiden RI, Jokowi yang belum berselang lama kedatangannya, tiba-tiba saja rombongan warga yang sejak pagi menanti kedatangan Jokowi menerobos masuk ke dalam area pelaksanaan kegiatan. Mereka melihat, mengambil gambar, dan ingin berswafoto dengan Jokowi.

Meski pihak pengamanan berupaya menahan rombongan warga tersebut, namun tak dapat dihalau. Bahkan, warga berdesakan dan saling dorong untuk mendekati Presiden RI Joko Widodo.

Dalam sambutannya di hadapan masyarakat Toraja, Jokowi mengatakan bahwa dirinya senang bisa hadir di Toraja bertemu dengan warga.

“Saya sudah lama ingin pergi ke Tana Toraja, tetapi baru terlaksana hari ini. Saya senang sekali hari ini bisa bertatapan langsung dengan masyarakat,” ujar Jokowi.

(Sumber: kompas.com)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »