Selamat Gibran-Selvi, Jan Ethes akan Punya Adik

Selamat Gibran-Selvi, Jan Ethes akan Punya Adik
BENTENGSUMBAR.COM - Kabar kehamilan istri Gibran Rakabuming Raka, Selvi Ananda menjadi perhatian warganet. Pasalnya dalam beberapa kesempatan, perut Selvi terlihat agak besar.

Kabar tersebut dibenarkan oleh pihak keluarga. Pakde Gibran yang juga kakak kandung Iriana Jokowi, Haryanto, mengatakan Selvi memang hamil.

"Insyaallah iya benar hamil," kata pria yang disapa Anto itu saat dihubungi detikcom melalui telepon, Senin, 5 Agustus 2019.

Namun dia mengaku tidak mengetahui usia kehamilan Selvi. Dia hanya memohon doa yang terbaik bagi keponakannya.

"Kalau berapa bulannya saya kurang tahu. Mohon doanya saja," ujarnya.

Seperti diketahui, Gibran dan Selvi menikah pada 11 Juni 2015. Selvi kemudian hamil dan melahirkan putra pertama, Jan Ethes Srinarendra pada 10 Maret 2016.

Jan Ethes merupakan cucu pertama Presiden Joko Widodo. Jokowi kemudian memiliki cucu kedua dari putrinya, Kahiyang Ayu yang menikah dengan Bobby Nasution.

(Source: detik.com)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »