Giliran Ketua ULMWP Mimika Ditangkap Polisi

Giliran Ketua ULMWP Mimika Ditangkap Polisi
BENTENGSUMBAR.COM - Polda Papua terus menangkap aktor intelektual dalam kasus rusuh di Papua dan Papua Barat. Setelah membekuk Wakil Ketua United Liberation Movement for West Papua (ULMWP) Buchtar Tabuni kini satu lagi pentolan aktivis pro kemerdekaan yang dibekuk.

Ia adalah Steven Itlay (Ketua ULMWP/KNPB Mimika) yang dibekuk di Gerbang Universitas Cendrawsih Papua pada Rabu, 11 September 2019 sekitar pukul 17.56 WIT kemarin. Dia dibekuk tim Gabungan Satgas Nemangkawi.

Menurut polisi Steven yang pernah dua kali divonis dengan tuduhan makar itu berperan dalam kerusuhan 29 Agustus di Papua. Dia membantu mengecek dan mengatur KNPB wilayah.

Juga menginstruksikan mobilisasi massa dari Sentani ke Jayapura dan mengirim instruksi kepada seluruh pimpinan KNPB wilayah.

“Pelaku sedang didalami peran detail dalam kerusuhan di Jayapura. Diduga juga terkoneksi dengan BW (Benny Wenda dari ULMWP),” ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis, 12 September 2019.

Saat ini di Papua sudah ada lebih dari 85 tersangka. 20 orang diantaranya berstatus buron. Polisi juga memastikan rusuh di Jayapura di desain.

Kemudian di Papua Barat, jumlah tersangka ada 30 orang. Diantaranya di Manokwari ada 15 orang, Sorong 11 orang tersangka dan 11 DPO, Fakfak 3 tersangka dan 8 DPO sedangkan untuk Teluk Pintoni ditetapkan 1 tersangka dan 1 DPO.

(Source: BeritaSatu.com)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »