Satgas Beri Tugas dan Tanggung Jawab Kepada Warga dalam Pekerjaan



Kapuas – Panasnya terik Matahari tidak mengurangi semangat serta kekompakan warga untuk terus melanjutkan pekerjaan perabatan jalan usaha tani di desa Saka Lagun kecamatan Pulau Petak Kabupaten Kapuas Propinsi Kalimantan Tengah.


Waktu pelaksanaan 30 hari satgas telah mempersiapkan segala sesuatunya dalam melaksanakan program fisik maupun non fisik, sehingga pada pelaksanaan pekerjaaan semuanya akan berjalan sesuai dengan target yang ditentukan. 


Suara mesin molen yang berada dilokasi mengiringi setiap langkah satgas dan warga desa dalam mengerjakan perabatan jalan sepanjangg 1200meter tersebut.


Dengan arahan dari satgas setiap warga mempunyai tugas dan tanggung jawab masing- masing, sehingga ketika dilokasi pekerjaaan semuanya dapat bekerja tanpa berebut dan berbenturan. 


Di TMMD semua diberikan tanggung jawab masing- masing agar semuanya bekerja untuk mempercepat waktu.


Hal tersebut telah ditekankan oleh satgas kepada warga yang ikut gotong royong, agar selalu kompak dan jangan sampai ada yang jadi mandor, namun semuanya harus bekerja sesuai dengan tanggung jawabnya.


”Dalam pelaksanaan  kegiatan dilokasi, satgas TMMD 110 mengatur cara kerja dan tanggung jawab semua warga dengan cukup rapi. Sehingga sebagai Kepala Desa saya sangat berterima kasih sekali kepada satgas yang telah memberikan pendidikan berharga kepada warga desa kami. Semoga kebaikan TNI mendapat balasan dari Allah SWT.,” kata Zulkifli, Minggu (7/3/2021).

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »