Denny Siregar Peringatkan Serangan Balik Pasukan Munarman

Denny Siregar Peringatkan Serangan Balik Pasukan Munarman
BENTENGSUMBAR.COM - Aktivis media sosial Denny Siregar mengapresiasi langkah Densus 88 Antiteror Polri membekuk Munarman Selasa, 27 April 2021 kemarin.


Meski demikian, dia mengingatkan akan adanya serangan balasan pihak-pihak yang disebutnya sebagai ‘pasukan’ Munarman.


Dia menyebut bahwa pasukan Munarman bukan cuman teroris di darat, tetapi juga di udara yang beraktivitas di jagat maya. “Lihat saja, sebentar lagi mereka akan menyerbu ruang media sosial dengan mengumandangkan ‘jihad’ di grup2 tertutup mereka dengan bahasa “kriminalisasi, ” tulis Denny Siregar dalam sebuah ulasan di fanpage Facebook-nya, Selasa, 27 April 2021.


Dia menganalisis, seruan-seruan di jagat maya itu diharapkan bisa membangunkan sel-sel FPI yang saat ini tengah terpencar-pencar. “Menjadi menjadi lone wolf untuk melakukan pembalasan kepada polisi,” beber Denny Siregar.


Penulis buku Tuhan dalam Secangkir Kopi itu menyebut perang melawan teroris masih panjang meski Munarman sudah diciduk.


Sebab menurutnya, penangkapan itu tidak serta-merta mematikan gerakan kelompok-kelompok itu. “Meski begitu setidaknya kita bisa sedikit menghela nafas,” kata Denny


Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Munarman ditangkap Densus 88 Antiteror Mabes Polri di kediamannya di Perumahan Modern Hills, Cinangka, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Selasa, 27 April 2021, pukul 15.30 WIB.


Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan bahwa Munarman ditangkap karena diduga menggerakkan orang lain untuk melakukan tindak pidana terorisme. “Kemudian bermufakat jahat untuk melakukan tindak pidana terorisme dan menyembunyikan informasi tentang tindak pidana terorisme,” kata Argo, Selasa. 


Source: Fajar.co.id

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »