Amien Rais Khawatir Jokowi Lengser Tengah Jalan, Ferdinand Duga Partai Umat Tak Akan Lolos Verifikasi KPU

Amien Rais Khawatir Jokowi Lengser Tengah Jalan, Ferdinand Duga Partai Umat Tak Akan Lolos Verifikasi KPU
BENTENGSUMBAR.COM - Mantan politisi Demokrat, Ferdinand Hutahaean, baru-baru ini menanggapi Amien Rais yang disebut khawatir Presiden Joko Widodo alias Jokowi lengser di tengah jalan. 


Adapun hal itu disampaikan oleh Ferdinand melalui akun media sosial Twitter-nya pada Jumat, 21 Mei 2021. 


Di sana, ia tampak membagikan sebuah tangkapan layar salah satu portal berita mengenai kekhawatiran Amien Rais terhadap Presiden Jokowi. 


Ya, Amien Rais dalam suatu kesempatan membeberkan bahwa kondisi negara saat ini telah dikuasai penuh oleh oligarki.


Bahkan menurutnya, KKN yang dahulu sama-sama ditentang, kini di era pemerintahan Presiden Jokowi justru tumbuh subur. 


Untuk itu, ia lantas mengingatkan Presiden Jokowi agar sekiranya mulai memikirkan fenomena tersebut.


Lantaran menurut Amien, saat ini masih ada tiga tahun masa jabatan yang dimiliki oleh sang presiden untuk memimpin bangsa Indonesia ke depannya.


Nah, menanggapi pernyataan kekhawatiran Amien Rais itu, Ferdinand pun turut buka suara. 


Ia tampak heran melihat Amien yang khawatir Presiden Jokowi lengser tengah jalan karena menurutnya, justru itulah keinginan mantan Ketua PAN itu. 


Lebih lanjut, Ferdinand Hutahaean beranggapan bahwasanya kekhawatiran tersebut tidaklah perlu. 


Daripada sibuk mengkhawatirkan Presiden Jokowi yang disebut kemungkinan akan lengser di tengah jalan, Ferdinand menyarankan agar Amien lebih baik mengurusi partai barunya saja. 


“Min, kalaupun Jokowi lengser, tak perlu kau khawatir, bukankah itu keinginanmu?” cuit Ferdinand, seperti dikutip terkini.id pada Jumat, 21 Mei 2021, via Twitter. 


“Jadi kenapa kau khawatir? Min, percayalah, rasa khawatirmu itu tak perlu, Jokowi tak akan lengser di tengah jalan,” sambungnya. 


“Sebaiknya urus sj partai barumu itu, yg kuduga tak akan lolos verifikasi di KPU,” pungkas Ferdinand Hutahaean.


Source: terkini.id

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »