Inna Lillah wa Inna Ilaihi Raji’un, Mahfud MD Sampaikan Kabar Duka

Inna Lillah wa Inna Ilaihi Raji’un, Mahfud MD Sampaikan Kabar Duka
BENTENGSUMBAR.COM - Bangsa Indonesia kembali kehilangan seorang ulama kharismatik. 


Pengasuh Pondok Pesantren Sidogiri Kabupaten Pasuruan, KH. Nawawi Abdul Jalil tutup usia, pada Minggu, 13 Juni 2021.


Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengucapkan bela sungkawa atas meninggalnya KH. Nawawi Abdul Djalil.


“Inna lillah wa inna ilaihi raji’un. Tlh wafat hr ini, 13 Juni 2021 Pengasuh Ponpes Sidogiri Pasuruan K. Nawawi Abdul Jalil, ulama’ sepuh yg sangat kharismatik. Ponpes Sidogiri adl salah satu ponpes terua di Indonesia dgn puluhan ribu santri dan alumni. Semoga almarh mendapat surga-Nya,” tulis Mahfud di akun Twitternya.


Sekadar diketahui, KH. Nawawi Abdul Jalil salah satu ulama yang menjadi pengasuh ponpes Sidogiri sejak tahun 2005 silam.


Dihimpun dari beragam sumber, Pesantren Sidogiri didirikan pada tahun 1745 M oleh Sayyid Sulaiman bin Abdurrahman Basyaiban yang masih keturunan keempat Syekh Syarif Hidayatullah yang biasa dikenal dengan Sunan Gunung Jati.


(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »