PMI dan BPBD Kota Pariaman Adakan Pelatihan Dasar KSR dari Mahasiswa

BENTENGSUMBAR.COM - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pariaman bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pariaman melakukan kegiatan Pelatihan Dasar Korps Sukarela (KSR) PMI Kota Pariaman tahun 2022.

Pelatihan yang dilaksanaan selama tujuh hari sejak 21-28 Maret 2022, di Aula Hotel Safari Inn, Desa Taluak, Kota Pariaman. 

Pelatihan dibuka  Walikota Pariaman Genius Umar melalui Asisten ll Setdako Pariaman, Elfis Chandra, Senin (21/3/2022), dengan peserta 40 orang dari kalangan mahasiswa-mahasiswi kampus yang ada di Kota Pariaman.

Korps Sukarela (KSR) adalah kesatuan unit PMI yang menjadi wadah bagi anggota biasa dan perseorangan yang atas kesadaran sendiri menyatakan menjadi anggota KSR.

Elfis Chandra  menyampaikan pelatihan ini mampu memberikan pengetahuan dan pengalaman secara solidaritas bagi KSR untuk memahami dalam bertindak saat terjadinya bencana, karena daerah Kota Pariaman merupakan salah satu daerah yang rawan bencana.

"Pusat penanggulangan bencana ini memberikan dampak positif yaitu sebagai pusat investigasi bencana atau pra bencana dalam menyiapkan kita menghadapi potensi bencana dan penanggulangan bencana (pra bencana), kemudian prasangka darurat, yang merupakan upaya yang dilakukan untuk menghadapi saat terjadinya bencana dan pasca bencana," ujar Elfis. (AT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »