Refly Harun: Di Bawah Kepemimpinan Jokowi Orang Memandang Indonesia Sebelah Mata

BENTENGSUMBAR.COM - Ahli Hukum Tata Negara Refly Harun menanggapi pernyataan Ekonom Senior Rizal Ramli soal Indonesia yang akan jauh lebih baik jika Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mundur dari jabatannya.

Refly Harun menilai jika pernyataan Rizal Ramli tersebut mengandung pro kontra, namun ia setuju dengan permasalahan yang diangkat sang ekonom.

Refly Harun mengatakan bahwa selama di bawah kepemimpinan Jokowi, Indonesia dipandang sebelah mata.
Padahal, kata Refly, jika dilihat secara geopolitik Indonesia merupakan negeri yang besar.

"Secara geopolitik kita harus tahu bahwa indonesia adalah negeri yang besar," ujarnya dikutip Isu Bogor dari kanal YouTube Refly Harun, Sabtu, 21 Mei 2022.

"Tapi terkesan ya, ini mohon maaf, di bawah kepemimpinan Jokowi orang memandang sebelah mata," sambungnya.

Ahli hukum tata negara itu menduga hal tersebut bisa terjadi karena presiden tidak memiliki performa mumpuni di kehidupan internasional.

Refly menilai Jokowi punya keterbatasan di gestur dan wawasan internasional.

"Karena mungkin performa Presiden Jokowi tidak international life," tuturnya.

Kendati demikian, soal pernyataan Rizal Ramli yang setuju jika Jokowi lengser, Refly memilih untuk menilainya secara objektif karena banyak pro dan kontra.

"Marilah kita menilai secara objektif," kata Refly.

Sumber: IsuBogor

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »