Pemko Pariaman Gencar Lakukan Imunisasi BIAN ke Sekolah

BENTENGSUMBAR.COM - Pemerintah Kota Pariaman gencar melakukan imunisasi Bulan Imunisai Anak Nasional (BIAN) ke sekolah-sekolah yang ada di Kota Pariaman, Kamis (8/9).

Ketua TP-PKK PKK Kota Pariaman, Ny. Lucyanel Genius didampingi Wakil Ketua II TP PKK Kota Pariaman, Ny. Yosneli Balad, Kepala Dinas Kesehatan Kota Pariaman beserta jajaran, Kepala Dinas Pendidikan dan Pemuda dan Olahraga Kota Pariaman beserta jajaran langsung meninjau pelaksanaan imunisasi BIAN di tiga sekolah yang berada di Kecamatan Pariaman Utara dan Kecamatan Pariaman Selatan.

Ketua TP-PKK Kota Pariaman, Ny. Lucyanel Genius mengungkapkan hari ini kita turun langsung untuk meninjau pelaksanaan imunisasi BIAN di 3 sekolah. Peninjauan pertama di Kecamatan Pariaman Utara yakni di SDN 20 Sintuk dan SDN 07 Sungai Rambai sedangkan di Kecamatan Pariaman Selatan yakni di SDN 01 Pauh Kurai Taji.

“Kita juga memotivasi dan mensuport anak-anak dan orang tua agar mau anaknya di lakukan imunisasi BIAN. BIAN sendiri adalah pemberian imunisasi tambahan campak-Rubela serta melengkapi dosis Imunisasi Polio dan DPT-HB-Hib yang terlewat,” ucapnya.

Imunisasi BIAN bertujuan agar anak-anak Indonesia khususnya Kota Pariaman semuanya sehat dan terhindar dari penyakit campak dan rubela.

“Untuk kota Pariaman, capaian imunisasi BIANnya masih rendah. Oleh sebab itu, kita berusaha semaksimal mungkin agar bisa mensukseskan imunisasi BIAN ini," katanya.

Istri Walikota Pariaman ini juga menerangkan bahwa untuk hari ini saja di 3 sekolah tadi, sudah ada penambahan 100 lebih anak yg sudah di imunisasi BIAN.

“Semoga saja capaian ini akan terus meningkat dan mencapai target yg telah ditentukan oleh Pemerintah Pusat,” tutupnya. (ka/AT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »