Di Depan Jokowi, OSO Tegaskan Tak Dukung Anies Baswedan di Pilpres

BENTENGSUMBAR.COM - Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) menyatakan tak akan mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024.

OSO menyebut ada pihak yang mencatut namanya di medsos. Dia merasa tak pernah menyatakan dukungan kepada Anies.

"Saya belum mendukung siapa pun, apalagi Anies Baswedan. Iya, sorry ya, itu sebenarnya dibikin di medsos-medsos. Gila. Pidato saya bisa dipelintir, ini enggak boleh," kata OSO dalam perayaan ulang tahun Partai Hanura di Jakarta Convention Center, Jakarta, Rabu (12/21).

OSO mengaku berteman dengan Anies. Namun, ia tak terima namanya dicatut dalam gerakan yang mendukung Anies.

"Saya orang gila juga. Kalau ditanya gila, saya ikut gila," ujar OSO disambut tepuk tangan riuh kader Hanura.

OSO menyampaikan bahwa Hanura belum menyatakan dukungan untuk kandidat presiden mana pun. Menurutnya, Hanura masih fokus mendukung pemerintahan Jokowi.

"Dukung Pak Jokowi sampai akhir," ucap OSO.

Partai Hanura merupakan partai pendukung koalisi Jokowi sejak periode pertama. Akan tetapi, Hanura gagal mendapat kursi DPR RI pada Pemilu 2019.

Kala itu, suara Hanura tidak memenuhi ambang batas atau parliamentary threshold sebesar 4 persen suara nasional.

Kini, Hanura telah dinyatakan lolos sebagai calon peserta Pemilu 2024. Mereka bakal kembali bertarung memperebutkan suara dengan partai-partai lainnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »