Jawab Panggilan Hati, Banser Amankan Misa Natal di Gereja Katedral: Sesuai Arahan Menag Yaqut

BENTENGSUMBAR.COM - Barisan Ansor Serbaguna atau Banser Nahdlatul Ulama (NU) turut mengamankan ibadah Misa Natal di Gereja Katedral Jakarta, Sabtu, (24/12/2022).

Bukan hal baru, anggota Banser ternyata selalu dilibatkan dalam pengamanan Natal di Gereja Katedral Jakarta. 

Hal tersebut sejurus dengan arahan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas yang juga merupakan Ketua Umum Gerakan Pemuda Ansor.

"Kami kan setiap tahun pengamanan Katedral. Sesuai dengan arahan, baik Menteri Agama juga telah meminta kami Ansor ikut mengamankan ibadah Misa," ucap Hajar Asyam salah satu anggota Banser di Gereja Katedral Jakarta, Sabtu (24/12/2022).

Bagi Hajar, menjadi Banser adalah panggilan hati untuk menjalani kehidupan yang penuh toleransi. 

Selama ini Banser tak hanya ditugaskan untuk menjaga para ulama NU, namun juga ditugaskan untuk mengamankan acara ibadah agama lain.

"Sebagai ormas yang dibentuk untuk bertoleransi. Maksudnya kalau memang ada yang membutuhkan ya kami siap, nggak di Natal saja, selama dibutuhkan kami siap," ujar Hajar.

Humas Keuskupan Agung Jakarta dan Gereja Katedral Susyana Suwadie mengatakan Banser sengaja dilibatkan untuk mengamankan situasi di sekitar Gereja Katedral Jakarta.

“Teman-teman dari ormas itu semua juga hadir termasuk dari Banser yang mencoba untuk membantu keamanan di seputar Gereja Katedral supaya berjalan dengan lancar,” ucap Susy di Gereja Katedral Jakarta.

Pihak Gereja Katedral, kata Susy, sangat berterima kasih atas dukungan para Banser yang sudah bersedia mengamankan ibadah Natal.

Tak lupa Susy juga mengucapkan terima kasih kepada pihak Masjid Istiqlal karena sudah menunjang ketersediaannya lahan parkir bagi para jemaah gereja.

“Kami Gereja Katedral mengucapkan terima kasih banyak atas dukungan dari teman-teman Banser dan ormas lainnya dan juga dari pihak dari jajaran petugas Polri, TNI dan Satpol PP dan tidak ketinggalan Badan Pengelola Masjid Istiqlal,” sambungnya.

Sumber: Populis

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »