Baznas RI Serahkan Penghargaan Best Practice Program untuk Jubir Mahyeldi-Vasko

Baznas RI Serahkan Penghargaan Best Practice Program untuk Jubir Mahyeldi-Vasko
Salah satu Jubir Mahyeldi dan Vasko Ruseimy, Indra Kurniawan Rezki dilaporkan menerima penghargaan bergengsi dari Baznas RI.
BENTENGSUMBAR.COM
- Salah satu Juru Bicara (Jubir) Mahyeldi dan Vasko Ruseimy, Indra Kurniawan Rezki dilaporkan menerima penghargaan bergengsi dari Badan Amil Zakat Nasional Republik Indonesia (Baznas RI).

Indra menerima penghargaan dalam kategori Best Practice Program di daerah Tertinggal, Terdepan dan Terluar (3T).

Belakangan diketahui, Indra merupakan eks Presiden Mahasiswa (Presma) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Negeri (UNP) periode 2019 yang sekaligus pendiri KSA Foundation.

"KSA Foundation merupakan sebuah platform sosial yang didirikan untuk anak muda Sumatera Barat (Sumbar) dalam mendistribusikan potensi milenial dan Gen Z," katanya, Selasa (5/11/2024).

Platform yang didirikan, kata Indra, telah mendapatkan dua kali penghargaan sebagai yayasan terbaik di bidang Best Practice Program di daerah 3T yang diberikan oleh Baznas RI.

"Penghargaan ini menjadi motivasi kami untuk bisa berbuat lebih banyak untuk masyarakat Sumbar, terutama untuk kawasan 3T," katanya.

Ke depan, pria yang memantapkan hatinya menjadi Jubir di Mahyeldi-Vasko pada Pilgub 2024 ini berkomitmen untuk terus meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) Sumbar.

"Dengan pendidikan yang inklusif berbasis kompetensi dan potensi wilayah," ujarnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »