Viral Perempuan Disiksa Pria karena Tak Mau Diajak Beraksi Kriminal, Polisi Jaya Turun Tangan

Viral Perempuan Disiksa Pria karena Tak Mau Diajak Beraksi Kriminal, Polisi Jaya Turun Tangan
Viral beredar di media sosial, seorang perempuan disiksa oleh seorang pria lantaran menolak untuk diajak melakukan tindakan kriminal. (Ilustrasi). 
BENTENGSUMBAR.COM
- Viral beredar di media sosial, seorang perempuan disiksa oleh seorang pria lantaran menolak untuk diajak melakukan tindakan kriminal.

Berdasarkan unggahan yang dilihat tvOnenews.com, pria tersebut disebut memperalat beberapa perempuan untuk melakukan tindakan kriminal. 

Korban dipaksa dan disiksa jka tidak mengikuti arahan tindakan kriminal bersama. 

"Para korban dijebak dalam hubungan asmara. Korban lebih dari satu perempuan. Korban yang berada di dalam video sudah sempat membuat laporan ke polisi. Tapi belum ada tindak lanjutnya," tulis akun tersebut, dikutip Sabtu (15/11). 

Merespons hal itu, Polda Metro Jaya memastikan pihaknya tengah menangani kasus tersebut.

Kasubdit Jatanras Polda Metro Jaya, AKBP Abdul Rahim, menyebut pelaku telah diamankan. 

“Pelakunya sudah kita amankan tadi malam,” ucap Abdul Rahim. 

Ia mengatakan, pelaku ditangkap di wilayah Cilincing dan statusnya sudah meningkat menjadi tersangka.

“Sudah tersangka,” tegas Abdul Rahim. 

Terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Budi Hermanto menjelaskan bahwa pelaku pernah melibatkan perempuan dalam aksi kriminal.

Budi menyebut, pola yang dilakukan pelaku dan beberapa perempuan sudah terjadi sebelumnya. 

“Jadi dulu mereka pernah melakukan aksi kriminal dengan cara si perempuan ini disuruh pacaran dengan orang, setelah itu motornya dilarikan sama si pacar si pelaku. 

Tapi sudah selesai. Sudah pernah, akhirnya mereka mengembalikan,” ungkapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »