Jumadi Dipercaya Sebagai Ketua Pansus Tatib

Jumadi, Ketua Pansus Tatib DPRD Kota Padang. 
BentengSumbar.com --- Ketua Sementara DPRD Kota Padang, Emnu Azamri mengatakan, DPRD Kota Padang mulai membentuk Panitia Khusus (Pansus) pembahasan tata tertib DPRD. Hal itu, dilakukan agar pembentukan alat kelengkapan dewan bisa segera dilalukan dan DPRD bisa segera efektif bekerja.

“Dengan belum adanya alat kelengkapan, kami  belum bisa bekerja maksimal. Sebab, yang bersentuhan langsung dengan berbagai persoalan tentu akan ditangani oleh komisikomisi. Sementara, untuk pembentukan komisi tentu harus mengacu pada tatib,” kata Ketua DPRD Kota  Padang Sementara  Emnu Azamri, Jumat (22/8).

Makanya untuk mempercepatnya, DPRD Kota  Padang akan berupaya jemput bola dengan melakukan konsultasi langsung ke Kemendagri.

”Meski sudah ada edaran Mendagri untuk menunggu PP UU MD3, kami akan tetap berupaya melakukan konsultasi ke Mendagri,” katanya.

Pansus pembahasan Tatib itu sendiri,  beranggota 23 orang dari seluruh kelompok yang ada dengan ketua Jumadi. Menurut Jumadi, pembahasan akan segera dilakukan.

“Kami  merencanakan,  mulai Senin depan pembahasan sudah dimulai. Nanti sore (kemarin),  pansus melakukan rapat internal untuk menyusun jadwal,” kata kader Golkar ini.

Untuk pembuatan tatib itu,  ditargetkan paling lama dalam satu bulan kedepan.

“Saya rasa pembahasan tidak akan terlalu lama, karena banyak yang mengacu pada tatib lama. Yang akan lama,  paling hanya menunggu PP,” katanya. (BY)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »