Gubernur Irwan Jadi Pembicara Dalam Seminar ISELT-4

Gubernur Irwan Jadi Pembicara Dalam Seminar ISELT-4
Prof. DR. H. Irwan Prayitno, Psi, MSc
Datuk Rajo Bandaro Basa. 
BENTENGSUMBAR.COM - Malam ini, Rabu, 11 Mei 2016, Gubernur Sumbar Prof. DR. H. Irwan Prayitno, Psi, MSc, Datuk Rajo Bandaro Basa menjadi pembicara pada seminar "International Seminar on English Language and Teaching (ISELT-4) yang diadakan oleh Universitas Negeri Padang dengan tema: "Igniting a Brighter Future of EFL Teaching and Learning in Multilingual Societies".

Selian Gubernur Irwan, pembicara lainnya adalah Prof.Dr. M.Zaim, M.Hum dan Dr. Hamzah MA, MM dari UNP. Turut hadir pula perwakilan dosen dari University of Technology Australia, Prof. Lesley Harbon; The University of Miyazaki Japan, Prof. Michael Guest, dan National Institute of Esucation Sinngapore, Dr. Loh Chin Ee. Seminar ini diikuti hampir oleh seluruh perwakilan Provinsi di Indonesia.

Dalam makalahnya, Gubernur Irwan menyampaikan bahwa saat ini terdapat missing link terhadap pengajaran bahasa inggris dengan metode pengajaran. Tujuan dari pengajaran bahasa inggris adalah dapat berkomunikasi bahasa inggris dengan baik dan lancar. Untuk itu dalam mengajar yang biasanya hanya teori tanpa adanya praktek, perlu ditingkatkan dalam praktek percakapan.

"Intinya, perlu penyesuaian metode yang diajarkan dengan harapan yang ingin dicapai dalam pengajaran bahasa inggris," jelas Guru Besar Universitas Muhammadiyah Jakarta ini.

Ia mengatakan, para pengajar tentu harus memiliki paradigma yang sama bahwa jika anak didiknya mampu berbahasa Inggris dengan baik, maka sudah berperan dalam menyiapkan anak bangsa dalam menghadapi persaingan di zaman modern ini. Dan itu sebuah penghargaan yang tinggi bagi setiap pengajar. (by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »