Ikut Cari Warga Terseret Arus Batang Kuranji, Aksi Anggota Dewan Ini Undang Decak Kagum Netizen

Ikut Cari Warga Terseret Arus Batang Kuranji, Aksi Anggota Dewan Ini Undang Decak Kagum Netizen
Iswandi Muchtar Ketika Ikut Mencari Korban. 
BENTENGSUMBAR.COM - Tim SAR gabungan kembali menyisir Batang Kuranji untuk mencari korban hanyut terseret arus sungai tersebut. Jumat kemeran, 14 Oktober 2016, selama sembilan jam Tim SAR bersitungkin mencari korban, namun tidak ditemukan.

Seorang pekerja Jembatan Kuranji, By Pass, Yudi (18 tahun) dilaporkan hanyut, Jumat, 14 Oktober 2016, sekira pukul 11.00 WIB. Warga Kuranji itu terseret arus saat mandi-mandi di sungai yang kerap memakan korban tersebut.

Pencarian korban, Sabtu, 15 Oktober 2016, melibatkan Forum Kelompok Siaga Bencana (FKSB), Badan Penanggulangan Bencana (BPBD), Palang Merah Indonesia (PMI), TNI dan Polri.

Namun, ada yang menarik dalam pencarian korban kali ini. Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Padang Iswandi Muchtar terlibat langsung dan bergabung bersama Tim SAR.

Anggota dewan dari daerah pemilihan Padang II (Kecamatan Kuranji dan Kecamatan Pauh) ini ikut serta menyisir Batang Kuranji bersama-sama dengan relawan lainnya. Menurut Zulkifli, Ketua FKSB Kota Padang, melalui postingan di akun facebooknya, Sabtu malam, 15 Oktober 2016, titik awal Iswandi Muchtar ikut mencari korban yaitu di Jembatan Kalawi sampai ke PDAM Gurun Laweh.

"Lebih kurang tiga jam melakukan penyisiran sepanjang 2 Km di arus sungai yang begitu deras, korban masih belum ditemukan. Menurut rencana, Pak Iswandi Muchtar juga akan ikut pencarian esok hari. Ia mengajak kepada semua relawan agar bermohon kepada Allah dalam do'a semoga korban dapat kita ketemukan besok," ungkap Zulkifli.

Sontak postingan Zulkifli mendapat komentar dari netizen. Rata-rata netizen kagum dengan aksi anggota dewan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini.

"Saluuuuutttt buat pak Iswandi Muchtar.....5 jempol buat bapak... Jempol wak 4 nyo... Pinjam jempol pak Zulkifli ciek dih," ujar akun Ben Maragil Putra Sya'ban.

"Mantap...dapek kwn baranang2 wak....ciek ko anggota dewan nan merakyat nyo...," komentar akun Redho Buyuang Palala. (by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »