KSB Gunung Pangilun Siap Mendukung Program Kelurahan Cerdas Bencana

KSB Gunung Pangilun Siap Mendukung Program Kelurahan Cerdas Bencana
BENTENGSUMBAR.COM -  Kota Padang merupakan salah satu daerah yang rawan dari bencana baik gempa bumi, longsor, banjir bandang, angin kencang dan lainnya. Oleh karena itu, perlu penerapan sebuah konsep bagi masyarakat agar mampu untuk cepat tanggap serta bijak dalam menghadapi berbagai bencana yang terjadi.

“Kita akan terus menerapkan konsep-konsep demi memberikan kenyamanan, kesiap-siagaan serta menghilangkan rasa trauma pasca bencana terjadi bagi masyarakat,” terang Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Padang Edi Hasymi sewaktu menerima kunjungan Lurah Gunung Pangilun Andi Amir beserta pengurus Kelompok Siaga Bencana (KSB) Gunung Pangilun di kantornya, Rabu (29/3/2017).

Edi menyebutkan, dalam menyikapi bencana memang memerlukan konsep sebagai edukasi yang dilanjutkan dengan sosialisasi. Dan dalam menyosialisasikannya kata Edi, diutamakan bagi kawasan keramaian seperti halnya pasar, mall, sekolah-sekolah dan lainnya. Sebagaimana Kota Padang cukup banyak sekali sekolah-sekolah yang berada di "zona merah". Sehingga perlu adanya sosialisasi tentang kebencanaan kepada masyarakat serta warga sekolah.

“Dari survey yang telah kita lakukan, memang masih banyak masyarakat kita yang belum paham terhadap masalah kebencanaan. Atau kira-kira hanya sekitar 30 persen saja yang mungkin paham,” ujarnya.

Lebih lanjut katanya lagi, menyikapi itu pihaknya bersama KSB serta organisasi kebencanaan lainnya akan terus menyosialisasikan maupun secara "door too door" ke rumah-rumah masyarakat. Sehingga masyarakat akan memiliki ilmu pengetahuan dan tahu apa yang harus dilakukan sewaktu terjadi dan pasca bencana.

“Maka itu, kita sudah meluncurkan Program Padang Masyarakat Cerdas Bencana, Sekolah Cerdas Bencana dan nantinya akan dilanjutkan dengan Kelurahan Cerdas Bencana. Alhamdulillah, pelaksanaannya terus berjalan dengan dibantu oleh Dinas Sosial, berbagai LSM seperti Kogami, KSB, Sibad, RPB, PMI dan lainnya. Semoga saja dengan itu dapat mengurangi risiko sewaktu terjadi bencana di kota ini,” imbuh Edi.

Sementara itu, Lurah Gunung Pangilun Andi Amir bersama KSB Gunung Pangilun sangat menyambut baik adanya program BPBD Padang yakninya membuat Kelurahan Cerdas Bencana di Padang. Kelurahan Gunung Pangilun pun kata Andi, menyatakan siap untuk menjadi kelurahan cerdas bencana karena sangat penting bagi keselamatan masyarakat.

“Maka itu kita di Gunung Pangilun, akan melakukan penyuluhan tentang kesiapsiagaan bencana bagi masyarakat. Selanjutnya memasang himbauan tentang cerdas bencana di pusat-pusat keramaian seperti di masjid-masjid, sekolah, kantor pemerintah dan swasta serta disusul di rumah-rumah warga. Kita berharap, warga kita yang tinggal tidak jauh dari pantai ini bisa selamat dan tahu apa yang dilakukan ketika bencana terjadi,” bebernya bersemangat. (AA/David)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »