Komunitas Masyarakat Sunda DKI Dukung Ahok-Djarot, Rusli: Urang Sunda Siap Solid Akan Mencoblos Ahok-Djarot

Komunitas Masyarakat Sunda DKI Dukung Ahok-Djarot, Rusli: Urang Sunda Siap Solid Akan Mencoblos Ahok-Djarot
BENTENGSUMBAR.COM - Menjelang putaran kedua Pilkada DKI Jakarta pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Ahok-Djarot terus mendapatkan dukungan. Salah satunya dari komunitas masyarakat SuKA (Sunda Keur Ahok Djarot).

Koordinator SuKA, Rusli Nur Ali Aziz, menjelaskan, puluhan ribu warga Sunda yang berada di Jakarta siap memberikan suara kepada Paslon Ahok-Djarot di putaran dua 19 April 2017 mendatang.

"Urang Sunda siap solid akan mencoblos Ahok-Djarot," kata Rusli di sela peluncuran relawan SuKA di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa, 11 April 2017.

Pemberian dukungan dilakukan relawan SuKA untuk memberikan apresiasi kepada Ahok-Djarot atas kinerjanya selama memimpin DKI Jakarta. Ada banyak perubahan yang terjadi di ibu kota.

"Kami sangat apresiatif terhadap capaian kinerja Ahok-Djarot seperti bangun mesjid, umrah bagi marbot mesjid, revitalisasi Kalijodo, penutupan tempat prostitusi, program Kartu Jakarta Pintar, Kartu Jakarta Sehat, normalisasi sungai, RPTRA, MRT dan LRT yang sedang berjalan dan program lainnya," ungkapnya.

Dalam falsafah kasundaan, menurutnya, Ahok-Djarot memiliki karakter cageur, bageur, bener, singer, pinter. Artinya Ahok-Djarot memiliki karakter kepemimpinan yang sehat, peduli, kejujuran, cekatan, dan cerdas.

Menurut falsafah sunda lainnya, Ahok-Djarot juga memiliki karakter kepemimpinan "Pakena gawe Rahayu, pekeun hebeul jaya buana". Artinya membiasakan diri berbuat kebajikan agar lama berjaya di buana.

"Bari pakena bener kerta bener pakeun nanjeur ngajuritan", artinya sambil membiasakan berbuat kesejahteraan sejati agar tetap unggul di Medan perjuangan.

"Rencananya relawan SuKA akan mengelar deklarasi dukungan kepada Ahok-Djarot, Kamis, 13 April 2017 yang akan dihadiri ribuan warga Sunda DKI Jakarta," ujarnya. (mln/bs)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »