Lomba Lintas Alam Wisata Perebutkan Piala Presiden Bakal Digelar FKAN Pauh IX

Lomba Lintas Alam Wisata Perebutkan Piala Presiden Bakal Digelar FKAN Pauh IX
BENTENGSUMBAR.COM - Forum Komunikasi Anak Nagari (FKAN) Pauh IX Kecamatan Kuranji Kota Padang kembali melaksanakan iven pada tanggal 30 September-1 Oktober 2017. Tak tanggung-tanggung, kegiatan kali ini direncanakan akan memperebutkan piala presiden.

"Saya sudah berkomunikasi dengan salah seorang staf ahli kepresidenan, dan dia sudah menyanggupi itu. Kita juga berusaha, kegiatan ini juga bisa dibuka Presiden Jokowi," ungkap Evi Yandri Rajo Budiman, di sela-sela rapat persiapan Lomba Lintas Alam Wisata (L2AW), bertempat di Sekretariat FKAN Pauh IX, kemaren.

Ia mengatakan, L2AW ini merupakan iven yang dirancang untuk generasi muda pecinta alam. Makanya, sasaran kegiatan ini adalah Mapala, Sispala, dan pecinta alam lainnya se Indonesia.

"Awalnya kita rencanakan se Sumatera, namun setelah mendengar aspirasi kawan-kawan, kita laksanakan se Indonesia. Artinya, kegiatan ini adalah kegiatan nasional," ujarnya.

Ketua Panitia Pelaksana, Khalid Saifullah mengatakan, iven ini sengaja mengambil momentum "Bela Negara". Maksudnya, jelas Khalid, FKAN Pauh IX ingin mengembalikan jati diri generasi muda untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah memerdekakan republik ini.

"Pada L2AW ini, peserta nantinya diajak mengenal lintas sejarah perjuangan Harimau Kuranji. Rute-rute yang dilalui adalah rute yang pernah dilewati Batalyon Harimau Kuranji ketika bergerliya memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan negeri ini," cakapnya.

(by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »