"Terimakasih Pak Em, Semoga Sehat dan Sukses Selalu"

"Terimakasih Pak Em, Semoga Sehat dan Sukses Selalu"
BENTENGSUMBAR.COM - Pemuda dan pemudi Parak Karakah Kecamatan Padang terlihat penuh semangat merayakan hari Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT-RI) ke 72, Minggu, 3 September 2017. 

Betapa tidak, perayaan tersebut dihadiri oleh Wakil Walikota Padang, Emzalmi Zaini. Kedatangan Emzalmi bersama rombongan disambut oleh tari-tarian khas Minangkabau dalam menyambut kedatangan tamu.

"Terimakasih Pak Em atas kehadirannya bersama kami malam ini. Kami mendoakan, semoga Pak Em diberi kesehatan dan sukses selalu dalam mengemban amanah yang diberikan warga kota ini," ujar Nirdas Ali, Ketua Pemuda RT.002/RW.001 Kelurahan Parak Karakah Kecamatan Padang Timur memulai kata sambutannya. 

Tak lupa, Nirdas Ali mengajak hadirin yang hadir mendoakan agar Emzalmi nantinya terpilih menjadi Walikota Padang. Sebagaimana diketahui, Wawako Emzalmi maju pada Pilkada Kota Padang 2018, berpasangan dengan Desri Ayunda. 

"Mari bersama kita memohonkan doa kepada Yang Maha Kuasa agar Pak Em terpilih nantinya menjadi Walikota Padang di Pilkada 2018. Kita tidak ragu dengan sosok Pak Em yang selama ini kita kenal amanah dan berpengalaman," cakapnya.

Emzalmi sendiri mengapresiasi acara yang dilaksanakan pemuda pemudi RT.002/RW.001 Kelurahan Parak Karakah tersebut. Menurut Emzalmi, acara ini patut dijadikan contoh oleh masyarakat Kota Padang, sebab acara ini digabung menjadi satu lokasi. 

"Ini adalah bukti kebersamaan dan kekompakan kita. Dan saya harap, ini terus tetap terjaga. Sebab, pemuda adalah parit paga nagari yang terdepan dalam menjaga daerahnya," cakapnya.

Tak lupa, Emzalmi memberikan bantuan kepada panitia pelaksana kegiatan sebesar Rp1 juta.

(by/zul)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »