Putra Mahkota Saudi Beberkan Alasan Tangkapi Para Pangeran

Putra Mahkota Saudi Beberkan Alasan Tangkapi Para Pangeran
BENTENGSUMBAR. COM - Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman (MbS) membeberkan alasan mengapa lembaga anti korupsi yang dipimpinnya menangkapi para pangeran. Dan alasan itu tidak ada hubungannya dengan perebutan kekuasaan.

Berbicara dalam wawancara khusus dengan New York Times (NYT) pekan ini, MbS tergelak ketika muncul isu penangkapan para pangeran agar jalannya menjadi Raja Saudi semakin mulus. Menurut MbS, isu itu "konyol" dan dia menegaskan bahwa "mayoritas anggota kerajaan" justru mendukung tindakannya tersebut.

Ada belasan pejabat dan pangeran Saudi yang ditangkapi sehari setelah MbS membentuk dan mengepalai lembaga pemberantasan korupsi Saudi pada 4 November lalu. Di antara yang ditangkap adalah nama-nama besar dan tersohor di seluruh dunia, salah satunya adalah Pangeran Alwaleed bin Talal.

Jumlah ini diperkirakan akan bertambah seiring upaya yang digencarkan untuk membersihkan kerajaan dari para penilap uang negara. MbS menegaskan dalam wawancara tersebut, penangkapan ini adalah murni pemberantasan korupsi. 

"Negara kami sangat menderita akibat korupsi dari 1980-an hingga sekarang. Kalkulasi para ahli memperkirakan 10 persen pengeluaran negara digelapkan oleh tindak korupsi setiap tahunnya, dari tingkat atas hingga bawah," ujar MbS.

Selama bertahun-tahun, lanjut dia, Saudi selalu melakukan upaya pemberantasan korupsi untuk mengatasi hal ini, tapi selalu gagal. Alasannya diungkapkan oleh MbS:

"Pemerintah telah melancarkan lebih dari satu 'perang terhadap korupsi' dan semuanya gagal. Kenapa? Karena semuanya dimulai dari bawah ke atas," jelas dia.

Ketika Salman diangkat sebagai Raja pada 2015 dia bersumpah akan memberantas korupsi. Ayahnya, jelas Mbs, tidak pernah terkena tuduhan korupsi selama memerintah lima dekade sebagai Gubernur Riyadh.

(Kumparan)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »