Keluar Istana, Iring-iringan Jokowi Tertahan Massa Demo

Keluar Istana, Iring-iringan Jokowi Tertahan Massa Demo
BENTENGSUMBAR. COM - Massa aksi Awak Mobil Tangki (AMT) menerobos iring-iringan mobil Presiden Joko Widodo saat melintas di Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu, 13 Februari 2019 malam. Kejadian itu tepatnya terjadi sekira pukul 18.54 WIB di Taman Pandang depan Istana Negara.

Berdasarkan informasi, iring-iringan Jokowi sempat tertahan selama 15 hingga 20 menit lamanya. Kapolres Jakarta Pusat Kombes Harry Kurniawan mengatakan Presiden Jokowi tak diadang dalam iring-iringannya. Namun, Jokowi berhenti usai melihat ibu-ibu.

"Mobil memang tadi berhenti, karena melihat banyak di sini, Bapak Presiden lihat ada ibu-ibu. Bersalaman dan ajak komunikasi. Nanti kita dalami apakah ini memang tadi kelompok yang di sini. Tetapi semua sudah kembali," kata Harry saat dihubungi, Rabu, 13 Februari 2019.

Untuk diketahui, aksi mereka sendiri telah dilakukan selama berminggu-minggu di Taman Pandang. Ada beberapa tuntutan yang diminta.

Pertama, meminta segera dibayarkan upah lembur yang belum dibayarkan sesuai nota sudinaker dan Kementerian Tenaga Kerja dan upah proses selama di-PHK. Kedua, mempekerjakan kembali 1.095 AMT yang di-PHK massal dan secara sepihak.

Ketiga, pengangkatan sebagai karyawan tetap di PT Pertamina Patra Niaga dan PT Elnusa Petrofin, sesuai dengan nota sudinaker yang sudah disahkan oleh pengadilan. Keempat, para AMP meminta pembayaran hak pensiun bagi pekerja yang lanjut usia sesuai perundang-undangan yang berlaku.

(Source: merdeka.com)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »