Akunnya Kembali Aktif, Denny Siregar: Sia-Sia dong Duit 3M untuk Main Rush Massal Itu

Akunnya Kembali Aktif, Denny Siregar: Sia-Sia dong Duit 3M untuk Main Rush Massal Itu
BENTENGSUMBAR.COM - Setelah akun Twitter pegiat media sosial, Denny Siregar tak dapat diakses selama beberaoa waktu, kini ia sudah mulai aktif kembali.


Dalam salah satu cuitan terbarunya, Denny Siregar menyindir pihak yang telah mengeluarkan uang Rp3 miliar demi menumbangkan beberapa akun.


“Yahh sia-sia dong duit 3M untuk main rush massal itu. Gagal maning, sooonn,” katanya melalui akun Dennysiregar7 pada Senin, 9 Agustus 2024.


Dalam cuitannya yang lain, Denny juga menyinggung “model permainan” pihak-pihak yang ia maksud.


Kata Denny Siregar, pihak-pihak itu menyiapkan akun-akun pengganti sesudah report massal.


Bahkan, lanjut Host Cokro TV itu, pihak tersebut jugamencoba mendaftar supaya mendapat centang biru.


“Biar orang nyangkanya yang mereka kelolalah yang asli,” ungkapnya.


Denny juga menyindir bahwa pihak-pihak di balik tumbangnya akunnya itu akan bertindak seolah-olah jadi korban.


Menurutnya, hal itu mereka lakukan dengan pura-pura kehilangan akun agar tidak dituduh


“Terus ada akun dari mereka yang ‘hilang’, playing victim supaya tidak dituduh. Dari dulu gitu-gitu aja gada yang baru,” katanya.


Sebelumnya, beberapa akun pegiat media sosial, termasuk rekan-rekan Denny Siregar di Cokro TV tiba-tiba ditangguhkan.


Beberapa akun yang tak dapat diakses, yakni Ade Armando, Ferdinand Hutahaean, dan Chusnul Chotimah.


Sama seperti Denny Siregar, Ade Armando dan Ferdinand Hutahaean juga menduga bahwa ada pihak yang sengaja melaporkan akun mereka hingga akhirnya ditangguhkan.


Untuk diketahui, akun Ade Armando sudah dapat diakses. Sementara Ferdinand sudah membuat akun baru.


Source: terkini.id

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »