Deklarasi LBP for President, Relawan: Dulu Pak Jokowi Juga Bilang Nggak Mikir

BENTENGSUMBAR.COM -  Deklarasi dukungan akan tetap dilaksanakan meski pihak Luhut Binsar Panjaitan (LBP) menyampaikan tidak berniat mencalonkan diri sebagai presiden di Pemilu 2024. 

Ahmad R. S dari Sahabat LBP, mengatakan deklarasi dukungan untuk LBP sebagai calon presiden akan dilaksanakan Sabtu besok.

"Iya benar (besok deklarasi)," kata Ahmad melalui sambungan telepon, Jumat, 8 Oktober 2021.

Ahmad enggan mempersoalkan pernyataan Juru Bicara LBP di Kementerian Kemaritiman dan Investasi Marves Jodi Mahardika.

Pihaknya kata Ahmad, tetap akan mendeklarasikan dukungan pencapresan LBP. Dia mengaku, deklarasi itu merupakan aspirasi arus bawah yang menginginkan LBP maju sebagai calon presiden pada pemilu yang akan datang.

"Nggak apa-apa (bantahan dari Jubir LBP). Ini kan usulan dari bawah. Namanya juga aspirasi, nggak apa. Aspirasi itu kan dukungan dari bawah," ungkapnya.

Dia membandingkan pada saat Presiden Jokowi hendak mencalonkan diri sebagai calon presiden 2014. Saat itu, Jokowi juga masih berstatus sebagai gubernur DKI Jakarta. Saat itu, Jokowi juga mengatakan tak pernah memikirkan pencapresan.

"Namanya juga aspirasi dari rakyat. Dari masyarakat. Pak Jokowi juga dulu ketika mau nyapres juga bilang nggak mikir, nggak mikir. Ya nggak apa-apa," katanya.

Menurut dia, LBP layak diusung sebagai capres lantaran rekam jejaknya selama mendampingi Presiden Jokowi di kabinet. 

Teranyar, kepemimpinan Luhut semakin teruji saat memimpin penanganan Pandemi Covid-19 yang terbukti sukses menekan angka kasus Covid-19 di Indonesia.

"Rekam Jejaknya Pak LBP selama 7 tahun mendampingi Pak Jokowi. Mulai dari memimpin kementerian sampai memimpin penanganan Covid, PPKM darurat. Yang dilihat kepemimpinannya," ungkapnya.

Sumber: Akurat.co

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »