Pengurus PCNU Solsel Dilantik, Ini Harapan Bupati Khairunas

BENTENGSUMBAR.COM – Pelantikan dan Musyawarah Kerja Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Solok Selatan masa khidmat 2021 – 2026 dilakukan Ketua Tangidziyah PWNU Provinsi Sumatera Barat Prof. Ganefri, Rabu (2/3/2022) berlangsung lancar.

Selain pelantikan, juga peresmian gedung KUA Sangir dan bangunan MAN 2 Solok Selatan.

Ganefri mengingatkan pengurus yang dilantik terus menebarkan nilai-nilai Islam Ahlussunnah Waljamaah An-nahdyah di tengah umat. 

"Bangun kesejukan dalam kehidupan beragama, berbangsa dan bernegara," tutur Ganefri yang Rektor Universitas Negeri Padang ini.

Pelantikan dihadiri Bupati  Solok Selatan Khairunas dan Wakil Bupati Solok Selatan, Kakanwil Kemenag Sumbar Helmi, Ketua DPRD Solok Selatan, Wakil Dekan UNP, Forkopimda, Kepala Kemenag Solok Selatan dan undangan lain.

Menurut Bupati Solok Selatan Khairunas, membangun Solok Selatan, diperlukan dukungan dari semua pihak. Termasuk organisasi kemasyarakatan terbesar di Indonesia seperti Nahdlatu Ulama. Untuk itu, program pendidikan bidang keagamaan merupakan salah satu program unggulan Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, program 1 jorong 1 rumah tahfidz.

"Untuk itu diperlukan sinkronisasi program Pemkab Solok Selatan dengan jajaran Kementerian Agama dan organisasi kemasyarakatan termasuk Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama guna menjalankan program-program pemerintah khususnya Program Keagamaan," kata Khairunas. 

Sesuai dengan penyataan Kakanwil Kemenag Sumatera Barat Helmi, pada saat audiensi beberapa hari yang lalu, akan menjadikan Kabupaten Solok Selatan sebagai pilot project salah satu program yaitu Khazanah Surau, secara teknis ini nantinya segera direalisasikan dan dikolaborasikan bersama dengan OPD terkait.

Kakanwil Kemenag Sumbar Dr. Helmi, mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih untuk Pemkab Solok Selatan yang sangat mendukung dan menfasilitasi kegiatan pelantikan NU. Karena jarang pemerintah daerah untuk menfasilitasi kegiatan ormas ini.

Menurut Helmi, Kementerian Agama memiliki visi menjadi kementerian agama yang profesional dalam membangun masyarakat yang sholeh, moderat, cerdas, dan unggul untuk Indonesia. Visi ini perlu diwujudkan juga di Kabupaten Solok Selatan.

Kepada pengurus NU yang telah dilantik untuk memahami moderasi beragama, sebuah pemahaman agama yang selama ini dianut oleh masyarakat kita termasuk di Kabupaten Solok Selatan.

Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Solok Selatan masa khidmat 2021-2026, Yulkisra menjelaskan, pelantikan ini adalah bentuk eksistensi NU secara Jamm'iyah dan akan membahas upaya-upaya yang sistematis dan terencana dalam menanggulangi bahaya yang dapat merusak kehidupan berbangsa dan bernegara yang kemudian dirumuskan menjadi program kerja NU Kabupaten Solok Selatan. (AT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »