Gerindra Bersyukur Elektabilitas Prabowo Makin Moncer

BENTENGSUMBAR.COM - Hasil survei terbaru Indikator Politik Indonesia (IPI) menunjukkan elektabilitas Menhan Prabowo Subianto mengalami kenaikan saat kepuasan terhadap kinerja terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) meningkat. Gerindra bersyukur elektabilitas ketumnya itu meningkat.

"Kami bersyukur hasil survei Pak Prabowo kian hari kian moncer termasuk (survei) Indikator ini," kata Waketum Gerindra Habiburokhman kepada wartawan, Kamis (5/1/2022).

Habiburokhman menyebut adalah hal yang lumrah jika elektabilitas Prabowo seiring dengan kepuasan terhadap Presiden Jokowi. 

Sebab, kata dia, Prabowo adalah bagian dari pemerintah Jokowi.

"Memang wajar kalau hasil survei beliau paralel dengan tingkat kepuasan publik terhadap kinerja pemerintah Pak Jokowi karena Pak Prabowo adalah salah satu menterinya," tutur dia.

"Kalau kinerja bagus berarti bergabungnya Pak Prabowo membawa kemanfaatan untuk bangsa dan negara," imbuhnya.

Habiburokhman menyebut semua elemen pemerintah harus bekerja keras keras untuk mengatasi persoalan pascapandemi Corona.

"Terlepas dari kepentingan kontestasi Pilpres, memang seluruh elemen pemerintah terutama menteri harus kerja ekstra keras mengatasi berbagai persoalan pasca badai pandemi 2 tahun kemarin," kata Habiburokhman.


Hasil Survei Indikator

Peneliti Indikator Politik Indonesia, Bawono Kumoro, mengungkap temuan survei nasional Indikator Politik Indonesia periode tanggal 1 hingga 6 Desember. 

Survei Indikator Politik mengungkap korelasi antara tingkat elektabilitas Prabowo dengan kepuasan terhadap Jokowi.


Bawono mengatakan bila di temuan survei Indikator dua bulan lalu elektabilitas dari Prabowo Subianto 23,9 persen maka temuan survei periode kali ini elektabilitas mantan pangkostrad tersebut naik hampir 3 persen mencapai 26,8 persen.

"Penguatan elektabilitas Prabowo bersamaan dengan penguatan dari approval rating presiden di survei kali ini menunjukkan pemilih melihat Prabowo Subianto sebagai figur bakal capres sejalan dengan Presiden Jokowi serta juga berdedikasi tinggi sebagai Menteri Pertahanan dalam kabinet," ujar Buwono dalam keterangannya, Kamis (5/1).


Sumber: detikcom

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »