Gelar Shalat Subuh Berjamaah 40 Hari Penuh, Wako Hendri Septa Apresiasi IRMASDA Kota Padang

BENTENGSUMBAR.COM - Wali Kota Padang Hendri Septa memberikan apresiasi kepada Ikatan Remaja Masjid Darul Huda (IRMASDA) Kota Padang yang telah menyelenggarakan kegiatan Gerakan Shalat Subuh Berjamaah selama 40 hari di Masjid.

Hal tersebut disampaikan Wako Hendri Septa saat menghadiri kegiatan tersebut di Masjid Darul Huda, jalan Wirasakti I Perumdam Punggai Siteba, Minggu (19/2/2023). 

Wako Hendri Septa mengatakan, dalam rangka menumbuhkan semangat generasi muda agar rajin shalat berjamaah ke masjid/mushola, Pemerintah Kota Padang telah melanching gerakan shalat subuh berjamaah setiap hari jumat bagi siswa sekolah dasar dan menengah se-Kota Padang.

"Atas nama Pemerintah Kota Padang kami mengucapkan terima kasih kepada IRMASDA Kota Padang dan masyarakat, yang telah mendukung program kami pemerintah Kota Padang," katanya.

"Kami berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut, karena program ini telah bersama-sama kita launching beberapa waktu lalu, " pungkas Wako Hendri Septa. 

Senada itu, Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Padang Maigus Nasir juga memberikan apresiasi kepada IRMASDA Kota Padang yang telah mengadakan kegiatan Gerakan Shalat Subuh Berjamaah selama 40 hari.

"Program ini sejalan dengan program bapak Wali Kota Padang. kami berharap melalui program ini akan dapat meramaikan masjid di Kota Padang sekaligus merupakan upaya kita bersama untuk menciptakan generasi muda yang hatinya terpaut dengan masjid,"  jelasnya Maigus Nasir yang juga merupakan Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat itu. 

Sementara itu, Pembina IRMASDA Kota Padang Wanda Leksmana menyebutkan, bahwa kegiatan Gerakan Shalat Subuh Berjamaah ini diikuti sebanyak 47 orang pelajar yang berada dilingkungan Masjid Darul Huda, yang telah digelar sejak 9 Januari 2023 lalu. 

"Untuk memotivasi anak-anak shalat subuh berjamaah selama 40 hari penuh di masjid Darul Huda ini, maka masjid menyediakan tabanas, yang masing-masing pelajar mendapatkan uang tunai senilai Rp.250 ribu, yang bersumber dari sumbangan jamaah,"ucapnya.

Turut hadir mendampingi Wako Hendri Septa dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Yopi Krislova, Kepala DP3AP2KB Eri Sendjaya, Kabag Kesra  Fuji Astomi, dan Lurah Surau Gadang Irzal. (Mul/Prokopim Pdg).

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »