Megawati-Paloh Tak Hadir Bareng 5 Ketum Parpol, Jokowi Buka Suara

BENTENGSUMBAR.COM - Presiden Joko Widodo berbicara tentang ketidakhadiran PDIP dan Partai NasDem dalam pertemuan tertutup para ketua umum partai.

Jokowi memastikan semua ketua umum partai pendukung pemerintah telah diundang. 

Ia tak tahu kenapa Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh tak hadir.

"Oh diundang. Yang mengundang sekali lagi ya, yang mengundang adalah ketua PAN Bapak Zulkifli Hasan," kata Jokowi di Kantor DPP PAN, Jakarta, Minggu (2/4).

Zulhas menambahkan pernyataan Jokowi, "Memang ini forum ketua umum, Nasdem dan PDIP sedang ke luar negeri."

Jokowi mengaku senang para ketua umum dapat berkumpul saat Ramadan. 

Dia berkata pertemuan ini membahas arah pemerintahan ke depan.

Ia menampik kabar pertemuan ini berkaitan dengan rencana reshuffle kabinet. 

Dia juga tak memastikan apakah pertemuan itu membahas rencana koaliso menuju 2024.

"Reshuffle ditunggu saja," ungkap Jokowi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »