Wakil Ketua DPRD Kota Padang Dukung Gunung Pangilun Jadi Kelurahan Madani

Wakil Ketua DPRD Kota Padang Dukung Gunung Pangilun Jadi Kelurahan Madani
BENTENGSUMBAR. COM - Sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Padang, Wahyu Iramana Putra mendukung gerakan untuk menjadikan Kelurahan Gunung Pangilun sebagai keluharan Madani dan generasi Qur'ani. 

"Ini adalah harapan dan cita -cita seluruh masyarakat Kota Padang. Kali ini kita mulai dari Kelurahan Gunung Pangilun bagaimana menjadikan sebagai kelurahan Madani," ungkapnya pada acara Festival Didikan Subuh yang diikuti 730 peserta santriwan dan satriwati tingkat Sekolah Dasar (SD) dari 13 masjid dan mushalla se Kelurahan Gunung Pangilun, Minggu, 15 Oktober 2017.

Festival ini ini diawali dengan pawai Ta'aruf dan dilepas dari Masjid Raya Sumbar dengan finish di Masjid Nurul Islam Kelurahan Gunung Pangilun selaku tuan rumah.

Dikatakan Wahyu, kalau lingkungan dan masyarakat sudah Madani, maka tidak akan sulit untuk mengikuti program pemerintah. Karena Madani itu sendiri ada di dalamnya masyarakat yang bersih, cerdas, patuh, santun dan taat beragama, sehingga perilaku mulai kepatuhan atau kesadaran kewajiban membayar pajak pun ada di Madani ini.

"Jadi semua harapan - harapan keinginan yang baik ada disini, harapan itu tentu ada," ujar anggota dewan dari Dapil Padang V (Kecamatan Padang Barat, Kecamatan Padang Utara dan Kecamatan Nanggalo) ini.

Menurut Wahyu, tidak ada suatu program berjalan dengan baik, jika tidak ada dari hati dan dalam kebersamaan. Tidak ada lurah, camat, walikota sekalipun sukses kalau tak ada partisipasi yang utuh di tengah masyarakat. 

"Dan selaku wakil rakyat di dapil V, kewajiban saya untuk menggerakkan potensi-potensi masyarakat, mengarahkan masyarakat agar patuh dan taat dalam kebijakan yang dilakukan pemerintah," tukuknya.

"Terkait program 1821 pemko, jika ini sudah terlaksana semuanya, dimulai dari anak-anak dan kita sendiri berani mengatakan Kelurahan Gunung Pangilun Madani dengan melafazkan kalimat takbir "Allahuakbar, Allahuakbar, Allahuakbar", maka semuanya akan dapat kita wujudkan," ujarnya.

Kepada guru- guru MDA dan MTsN, jika ada anak- anak yang hafiz Qur'an, maka Wahyu berjanji akan memberi berupa hadiah untuk mereka.

"Kita harapkan untuk masjid, mushalla dan surau anak anak kita harus ada yang hafiz Qur'an, karena orang yang hafal al Qur'an itu adalah orang cerdas dan hebat. Dan sudah pastinya ini suatu kebanggaan bagi kita. Mari kita ramaikan masjid dan mushalla maupun surau dengan sholat berjamah. Setiap shalat berjamaah masjid dan mushalla, maupun surau kita ini bisa penuh," ajak Ketua DPD Golkar Kota Padang ini.

(by/bai)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »