Sigi Sandi di Debat Cawapres, Teddy Gusnaidi: Kok Gue Merasa Tolol Kalau Percaya Hal Itu Ya?

Sigi Sandi di Debat Cawapres, Teddy Gusnaidi: Kok Gue Merasa Tolol Kalau Percaya Hal Itu Ya?
BENTENGSUMBAR. COM - Dewan Pakar Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI), Teddy Gusnaidi melalui akun twitternya, @TeddyGusnaidi menyigi pengakuan calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno pada Debat Cawapres di Pilpres 2019, Minggu, 17 Maret 2019 malam.

Pengakuan Sandiaga yang disigi oleh Teddy Gusnaidi adalah soal jumlah kunjungan ke daerah-daerah. Pada Debat Cawapres 2019 semalam, Sandi mengaku selama 7 bulan telah melakukan 1500 kunjungan ke masyarakat.

Padahal, menurut Teddy Gusnaidi, satu bulan cuma 30-31 hari. Ia pun membuat hitung-hitungan sebagai alasan ketidakpercayaannya atas pengakuan Sandi tersebut. 

"Kata @sandiuno selama hampir 7 bulan dia mengunjungi 1500 kunjungan ke masyarkat. Padahal 1 bulan cuma 30-31 hari. 7x30 hari, cuma 210 hari. Artinya Sandiaga TANPA PERNAH BERHENTI berkunjung ke 6-7 tempat/hari. 

Kok gue merasa TOLOL kalau percaya hal itu ya?

#DebatCawapres2019," kicau akun @TeddyGusnaidi, Minggu, 17 Maret 2019.




Netizen pun beramai-ramai membalas cuitan Teddy Gusnaidi tersebut. 

"Aku percaya bang....percaya bohong nya 😀😀😀," balas akun p i t a l o k a @sudrajatasep17. 

"Mungkin maksudnya gini. Misale 1 titik anggeplah kab. Klaten. Terus dy ngelewatin banyak kecamatan kan tuh atw malah itungnya sama kelurahan sama dukuh. Nah bisa banyak kan tuh. Bukan 1500 lagi tapi bisa 150000 atw malah 1500000 lokasi. Ya simple sy mikire gt sih pak xixixi," komentar akun Fendi @NFEffendi.

"Bisa lah. Misalnya kebayoran baru aja. Dia ke panglima polim, wijaya, brawijaya, antasari, dhamwangsa," ungkap akun GZ @Joeee1201.

"makanya belajar sama bang sandi biar gak TOL*L, mau ikut jualan buku kan?" balas akun setiyawan ali @setiyawanali.

"Setiap dusun yg dilewati dihitung om hahahaha," kata akun Masyanto Wignyosaputro @supriyantokwik.

"mungkin dibantu dg ibu Lies...jd siang mlm sandi berkunjung ke daerah2 tanpa henti..
#kekuatanibuLies," komentar akun miss tempe mendoan  ❤ 🇲🇨@sedyautamaandin.

(by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »